HIRUP

HIRUP
mulih ka jati, mulang ka asal

Rabu, 29 Oktober 2014

HARGA DIRI








Palagan Bubat

Kadangkala, kejadian-kejadian di masa lalu seringkali dijadikan sebuah pembenaran untuk memelihara sentiment-sentimen rasial, meskipun sulit ditemukan relevansinya saat ini.  Kenyataan yang harus diakui bawa peristiwa di Bubat yang terjadi sekitar 7 abad yang lalu (tepatnya tahun 1279 M) merupakan pembantaian dan menjadi contoh bagi masyarakat sunda dan  keluarga kerajaan Galuh, karena seluruh anggota keluarga kerajaan, mulai dari Prabu Linggabuana dan permaisuri Lara Linsing, serta putrinya yang cantik jelita (khas tanah Parahiyangan) Dyah Pitaloka Citraresmi, terbantai di Palagan Bubat
.
Mungkin peristiwa Bubat adalah awal mulanya muncul sentimen bagi orang jawa dan orang sunda.yang  berkepanjangan menjadi mitos bahwa Pria Sunda tidak boleh menikahi wanita jawa, dimulai dari pembantaian Lapang Bubat kerajaan Majapahit.
Sebagian sejarawan menganggap peristiwa di Bubat adalah peperangan, padahal kalau diteliti  secara mendalam tidak lain adalah sebuah pembantaian yang direncanakan.    Disatu sisi rombongan orang sunda memenuhi permintaan  Prabu Hayam Wuruk untuk menjalin hubungan dengan  Kerajaan Sunda Galuh dengan  menyandingkan Dyah sebagai permaisuri Kerajaan Majapahit yang  akhirnya rombongan dari Sunda Galuh membawa calon pengantin yaitu sang putri Dyah Pitaloka Citraresmi yang akhirnya membuat luluh hati sang raja.
Raja Sunda datang ke Bubat beserta permaisuri dan putri Dyah Pitaloka dengan diiringi para pengiring pengantin  sebagaimana termaktub dalam Kidung Sundayana, 
Namun timbul niat Mahapatih Gajah Mada untuk menguasai Kerajaan Sunda. Gajah Mada ingin memenuhi Sumpah Palapa yang dibuatnya pada masa sebelum Hayam Wuruk naik tahta, sebab dari berbagai kerajaan di Nusantara yang sudah ditaklukkan Majapahit, hanya kerajaan Sunda yang belum dikuasai.
Rombongan dari Sunda Galuh  terhenti di lapangan Bubat  Gajah Mada membuat alasan untuk menganggap bahwa kedatangan rombongan Sunda di Pesanggrahan Bubat adalah bentuk pasrah bongkokan Kerajaan Sunda kepada Majapahit. Gajah Mada mendesak Hayam Wuruk untuk menerima Dyah Pitaloka bukan sebagai pengantin, melainkan sebagai tanda takluk Negeri Sunda dan sebagai bentuk pengakuan superioritas Majapahit atas  Kerajaan Sunda di Nusantara.  Oleh karenanya penyambutanpun tidak diadakan bagi pihak Sunda Galuh sehingga pihak Majapahit yang menyangka bahwa kedatangan Sunda Galuh memang akan dimanfaatkan oleh Gajah Mada yang tidak  menginginkan pernikahan antara Dyah Pitaloka dan Prabu Hayam terjadi.. 

Didalam berbagai sejaran senantiasan disebutkan  Perang Bubat, padahal dalam kondisi rombongan sunda mengantarkan calon mempelai bukanlah untuk berperang, melainkan untuk mendapat sambutan bagi calon pengantin, akibat perbuatan Gajah Mada maka terjadilah  hal mengeruhkan suasana dan kehormatan para Sunda Galuh yang tinggi terjadi pertengkaran di  Bubat terkait tatakrama menyambut pengantinyang akhirnya Dyah Pitaloka membunuh dirinya sendiri ketika mengetahui kedua orang tuanya sudah meninggal demi menjaga harga diri dan kehormatan rakyatnya
Cerita diakhiri dengan suasana kerajaan yang mendengar berita habisnya pasukan Sunda Galuh diperangi oleh pasukan Majapahit membuat suasana Prabu Hayam Wuruk bersedih dan mengumumkan  berkabung, dan akhirnya Raja Majapahit meminta pertanggungjawaban Patih Gajah Mada untuk meletak jabatan dan diasingkan di Madakaripura. Sebuah rapor merah bagi seorang Gajah Mada diantara ambisinya melebarkan sayap Majapahit diseluruh nusantara namun terantuk dengan kebodohannya menyambut  rombongan calon pengantin dengan pedang di lapangan Bubat.
Kebodohan Sang Mahapatih

Jika saja mau melihat lebih jauh sejarah ke belakang, dan kemudian diteliti kembali untuk mencari persamaan-persamaan antara dua kebudayaan yang sebenarnya masih saudara tersebut, semestinya Palagan Bubat tidak menjadikan dua saudara bersitegang (untuk jangka waktu yang lama).
Sejarah dimulai ketika pendiri kerajaan Galuh, Sang Wretikandayun (612 M) memisahkan diri dari kerajaan Tarumanegara yang memang sudah lemah dibawah pemerintahan Prabu Tarusbawa (yang selanjutnya mengganti nama kerajaan Tarumanegara menjadi kerajaan Sunda yang berkedudukan di Pakuan –Bogor sekarang). Sang Wretikandayun memiliki tiga orang putra, salah satu diantaranya adalah Amara alias Sang Mandiminyak. Sang Mandiminyak memiliki dua orang istri. Dari istri pertama (Pohaci Rababu) memiliki putra bernama Sena (Bratasenawa), sedang dari istri kedua (Dewi Parwati putri Kartikayesinga penguasa Kalingga – Jawa Tengah) memiliki putri bernama Sannaha. Oleh Ratu Sima (istri Kartikayesinga), Sena dan Sannaha, yang masih saudara kandung tersebut, dikawinkan. Dari perkawinan keduanya lahir Sanjaya yang kemudian terkenal sebagai pendiri wangsa Sanjaya yang berkuasa di tanah Jawa (taraju Jawadwipa), yang selanjutnya menjadi penguasa tunggal Bumi Mataram (Hindu). Sebelum menjadi penguasa Mataram, Sanjaya juga menjadi raja di kerajaan Sunda Pakuan dan kerajaan Sunda Galuh. Inilah hubungan kekerabatan (dekat) pertama antara tanah Pasundan dan Jawa.

Bagaimana dengan Majapahit ?
Penguasa Majapahit adalah wangsa Rajasa yang didirikan oleh Ken Arok (Awuku Tumapel). Pendiri Wilwatikta adalah Rakian (Rakean=Rahadian=Raden) Wijaya. Ibunda Raden Wijaya adalah Dyah Lembu Tal (Dyah Daramurti) dari Tumapel dari suami keluarga kerajaan Sunda, Rahiyang Jayadarma. Bahkan ketika Raden Wijaya menjadi Maharaja Majapahit yang bergelar Sri Kertarajasa Jayawardhana dengan kekuasaan yang besar, masih sering mengunjungi kakeknya, Prabu Guru Darmasiksa di Sunda Pakuan.
Dalam kunjungan tersebut, Prabu Guru Darmasiksa pernah memberikan nasehat kepada Sanggramawijaya (gelar Raden Wijaya) : Hawya ta sira kedo athawamerep ngalindih Bhumi Sunda mapan wus kinaliran ring ki sanak ira dlaha yan ngku wus angemasi. Hetunya nagaramu wus agheng jaya santosa wruh ngwang kottaman ri puyut katisayan mwang jayacatrumu, ngke pinaka mahaprabhu. Ika hana ta daksina sakeng Hiyang Tunggal mwang dumadi sarataya.
Ikang sayogyanya rajya Jawa lawan rajya Sunda parasparo pasarpana atuntunan tangan silih asih pantara ning padudulur. Yatanyan tan pratibandeng nyakrawartti rajya sowangsowang. Yatanyan siddha hitasukha. Yan rajya Sunda dukhantara, Wilwatikta sakopayanya maweh carana; mangkana juga rajya Sunda ring Wilwatikta.
(Jangan hendaknya engkau mengganggu, menyerang, dan merebut Bumi Sunda karena telah diwariskan kepada saudaramu, bila kelak aku telah tiada. Sekalipun negaramu telah menjadi besar dan jaya serta sentosa, aku maklum akan keutamaan, keluarbiasaan, dan keperkasaanmu kelak sebagai raja besar. Ini adalah anugerah dari Yang Maha Esa dan menjadi suratan-Nya.
Sudah selayaknya kerajaan Jawa dengan kerajaan Sunda saling membantu, bekerja sama dan saling mengasihi antara anggota keluarga. Karena itu janganlah berselisih dalam memerintah kerajaan masing-masing. Bila demikian akanmencapai keselamatan dan kebahagiaan yang sempurna. Bila kerajaan Sunda mendapat kesusahan, Majapahit hendaknya berupaya sungguh-sungguh memberikan bantuan; demikian pula halnya kerajaan Sunda kepada Majapahit) (Danasasmita, 1983:23)

Terlihat bahwa sebenarnya antara kerajaan Sunda dan Jawa (baca: Majapahit) terjalin hubungan yang demikian erat, dari satu leluhur yang seharusnya tercipta hubungan yang harmonis dan saling kerjasama antara keduanya. Bukannya ketegangan dan permusuhan. Perkara perang Bubat adalah persoalan politik, yang memang tidak seharusnya masuk lebih jauh dalam ranah kebudayaan dan kemanusiaan secara umum. Semestinya Perang Bubat dapat dilihat seperti kita melihat peristiwa-peristiwa politik yang terjadi di negeri ini, meskipun mungkin menyakitkan tetapi tidak seharusnya itu menghancurkan hubungan persaudaraan yang telah berlangsung berabad-abad. Kalau kita mau jujur melihat persamaan-persamaan yang ada pada dua kebudayaan tersebut, seperti linguistik, seni, budaya, dan hasil-hasil peradaban antara dua kebudayaan, mestinya hal tersebut dapat lebih saling mempererat hubungan antar-keduanya.from



Belum lagi Hayam Wuruk memberikan putusannya, Gajah Mada sudah mengerahkan pasukan ke Pesanggrahan Bubat dan mengancam Linggabuana untuk mengakui superioritas Majapahit. Demi mempertahankan kehormatan sebagai ksatria Sunda, Linggabuana menolak tekanan itu.
Terjadilah peperangan yang tidak seimbang antara pasukan Gajah Mada yang berjumlah besar melawan pasukan pengawal Linggabuana yang berjumlah kecil ditambah para pejabat dan menteri kerajaan yang ikut dalam kunjungan itu. Peristiwa itu berakhir dengan gugurnya Linggabuana, para menteri, pejabat kerajaan beserta segenap keluarga kerajaan Sunda di lapangan Bubat.

Tragedi ini kemudian merusak hubungan diplomatik antar kedua negara dan terus berlangsung hingga bertahun-tahun kemudian. Hubungan Sunda-Majapahit tidak pernah pulih seperti sedia kala. Pangeran Niskalawastu Kancana, adik Putri Pitaloka yang kemudian naik takhta, selanjutnya menerapkan kebijakan pemutusan hubungan diplomatik dengan Majapahit.
Isolasi terbatas pun diterapkannya. Akibat peristiwa ini pula, di kalangan kerabat Negeri Sunda diberlakukan peraturan larangan istri ti luaran, yang isinya, antara lain, tidak boleh menikah dari luar lingkungan kerabat Sunda. Sebagian lagi mengatakan tidak boleh menikah dengan pihak Majapahit. Peraturan ini kemudian ditafsirkan lebih luas sebagai larangan bagi orang Sunda untuk menikahi orang Jawa.
Alhamdulillah, tak ada pengaruh yang kami rasakan akibat melanggar larangan ini. Semoga demikian selamanya. Semoga bersatunya saya dengan isteri saya ini bisa menjadi simbol rekonsiliasi atau upaya menempuh jalan damai antara nenek moyang saya (Kerajaan Sunda) dengan leluhur isteri saya (Majapahit).
Stigma kesukuan harus sudah mulai kita tinggalkan sebab amuk massa yang berlangsung di sebagaian kecil penjuru tanah air, di antaranya, dipicu olehsentimen kesukuan. Lepaskan kesukuan sebagai kriteria dalam menetapkan jodohmu.




KERAJAAN MAJAPAHIT TERNYATA KERAJAAN ISLAM SEJAK AWALNYA ?
Islamedia:Seorang sejarawan pernah berujar bahwa sejarah itu adalah versi atau sudut pandang orang yang membuatnya. Versi ini sangat tergantung dengan niat atau motivasi si pembuatnya. Barangkali ini pula yang terjadi dengan Majapahit, sebuah kerajaan maha besar masa lampau yang pernah ada di negara yang kini disebut Indonesia. Kekuasaannya membentang luas hingga mencakup sebagian besar negara yang kini dikenal sebagai Asia Tenggara. Namun demikian, ada sesuatu yang ‘terasa aneh’ menyangkut kerajaan yang puing-puing peninggalan kebesaran masa lalunya masih dapat ditemukan di kawasan Trowulan Mojokerto ini. Sejak memasuki Sekolah Dasar, kita sudah disuguhi pemahaman bahwa Majapahit adalah sebuah kerajaan Hindu terbesar yang pernah ada dalam sejarah masa lalu kepulauan Nusantra yang kini dkenal Indonesia. Inilah sesuatu yang terasa aneh tersebut. Pemahaman sejarah tersebut seakan melupakan beragam bukti arkeologis, sosiologis dan antropologis yang berkaitan dengan Majapahit yang jika dicerna dan dipahami secara ‘jujur’ akan mengungkapkan fakta yang mengejutkan sekaligus juga mematahkan pemahaman yang sudah berkembang selama ini dalam khazanah sejarah masyarakat Nusantara.


‘Kegelisahan’ semacam inilah yang mungkin memotivasi Tim Kajian Kesultanan Majapahit dari Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik (LHKP) Pengurus Daerah Muhammadiyah Yogyakarta untuk melakukan kajian ulang terhadap sejarah Majapahit. Setelah sekian lama berkutat dengan beragam fakt-data arkeologis, sosiologis dan antropolis, maka Tim kemudian menerbitkannya dalam sebuah buku awal berjudul ‘Kesultanan Majapahit, Fakta Sejarah Yang Tersembunyi’.
Buku ini hingga saat ini masih diterbitkan terbatas, terutama menyongsong Muktamar Satu Abad Muhammadiyah di Yogyakarta beberapa waktu yang lalu. Sejarah Majapahit yang dikenal selama ini di kalangan masyarakat adalah sejarah yang disesuaikan untuk kepentingan penjajah (Belanda) yang ingin terus bercokol di kepulauan Nusantara. Akibatnya, sejarah masa lampau yang berkaitan dengan kawasan ini dibuat untuk kepentingan tersebut. Hal ini dapat pula dianalogikan dengan sejarah mengenai PKI. Sejarah yang berkaitan dengan partai komunis ini yang dibuat di masa Orde Baru tentu berbeda dengan sejarah PKI yang dibuat di era Orde Lama dan bahkan era reformasi saat ini. Hal ini karena berkaitan dengan kepentingan masing-masing dalam membuat sejarah tersebut. Dalam konteks Majapahit, Belanda berkepentingan untuk menguasai Nusantara yang mayoritas penduduknya adalah muslim. Untuk itu, diciptakanlah pemahaman bahwa Majapahit yang menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia adalah kerajaan Hindu dan Islam masuk ke Nusantara belakangan dengan mendobrak tatanan yang sudah berkembang dan ada dalam masyarakat.
Apa yang diungkapkan oleh buku ini tentu memiliki bukti berupa fakta dan data yang selama ini tersembunyi atau sengaja disembunyikan. Beberapa fakta dan data yang menguatkan keyakinan bahwa kerajaan Majpahit sesungguhnya adalah kerajaan Islam atau Kesultanan Majapahit adalah sebagai berikut:

1. Ditemukan atau adanya koin-koin emas Majapahit yang bertuliskan kata-kata ‘La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah’. Koin semacam ini dapat ditemukan dalam Museum Majapahit di kawasan Trowulan Mojokerto Jawa Timur. Koin adalah alat pembayaran resmi yang berlaku di sebuah wilayah kerajaan. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa sangat tidak mungkin sebuah kerajaan Hindu memiliki alat pembayaran resmi berupa koin emas bertuliskan kata-kata Tauhid.


2. Pada batu nisan Syeikh Maulana Malik Ibrahim yang selama ini dikenal sebagai Wali pertama dalam sistem Wali Songo yang menyebarkan Islam di Tanah Jawa terdapat tulisan yang menyatakan bahwa beliau adalah Qadhi atau hakim agama Islam kerajaan Majapahit. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa Agama Islam adalah agama resmi yang dianut oleh Majapahit karena memiliki Qadhi yang dalam sebuah kerajaan berperan sebagai hakim agama dan penasehat bidang agama bagi sebuah kesultanan atau kerajaan Islam.



3. Pada lambang Majapahit yang berupa delapan sinar matahari terdapat beberapa tulisan Arab, yaitu shifat, asma, ma’rifat, Adam, Muhammad, Allah, tauhid dan dzat. Kata-kata yang beraksara Arab ini terdapat di antara sinar-sinar matahari yang ada pada lambang Majapahit ini. Untuk lebih mendekatkan pemahaman mengenai lambang Majapahit ini, maka dapat dilihat pada logo Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, atau dapat pula dilihat pada logo yang digunakan Muhammadiyah. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa Majapahit sesungguhnya adalah Kerajaan Islam atau Kesultanan Islam karena menggunakan logo resmi yang memakai simbol-simbol Islam.

4. Pendiri Majapahit, Raden Wijaya, adalah seorang muslim. Hal ini karena Raden Wijaya merupakan cucu dari Raja Sunda, Prabu Guru Dharmasiksa yang sekaligus juga ulama Islam Pasundan yang mengajarkan hidup prihatin layaknya ajaran-ajaran suf, sedangkan neneknya adalah seorang muslimah, keturunan dari penguasa Sriwijaya. Meskipun bergelar Kertarajasa Jayawardhana yang sangat bernuasa Hindu karena menggunakan bahasa Sanskerta, tetapi bukan lantas menjadi justifikasi bahwa beliau adalah seorang penganut Hindu. Bahasa Sanskerta di masa lalu lazim digunakan untuk memberi penghormatan yang tinggi kepada seseorang, apalagi seorang raja. Gelar seperti inipun hingga saat ini masih digunakan oleh para raja muslim Jawa, seperti Hamengku Buwono dan Paku Alam Yogyakarta serta Paku Buwono di Solo. Di samping itu, Gajah Mada yang menjadi Patih Majapahit yang sangat terkenal terutama karena Sumpah Palapanya ternyata adalah seorang muslim. Hal ini karena nama aslinya adalah Gaj Ahmada, seorang ulama Islam yang mengabdikan kemampuannya dengan menjadi Patih di Kerajaan Majapahit. Hanya saja, untuk lebih memudahkan penyebutan yang biasanya berlaku dalam masyarakat Jawa, maka digunakan Gajahmada saja. Dengan demikian, penulisan Gajah Mada yang benar adalah Gajahmada dan bukan ‘Gajah Mada’. Pada nisan makam Gajahmada di Mojokerto pun terdapat tulisan ‘La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah’ yang menunjukkan bahwa Patih yang biasa dikenal masyarakat sebagai Syeikh Mada setelah pengunduran dirinya sebagai Patih Majapatih ini adalah seorang muslim.

5. Jika fakta-fakta di atas masih berkaitan dengan internal Majapahit, maka fakta-fakta berikut berhubungan dengan sejarah dunia secara global. Sebagaimana diketahui bahwa 1253 M, tentara Mongol dibawah pimpinan Hulagu Khan menyerbu Baghdad. Akibatnya, Timur Tengah berada dalam situasi yang berkecamuk dan terjebak dalam kondisi konflik yang tidak menentu. Dampak selanjutnya adalah terjadinya eksodus besar-besaran kaum muslim dari Timur Tengah, terutama para keturunan Nabi yang biasa dikenal dengan ‘Allawiyah. Kelompok ini sebagian besar menuju kawasan Nuswantara (Nusantara) yang memang dikenal memiliki tempat-tempat yang eksotis dan kaya dengan sumberdaya alam dan kemudian menetap dan beranakpinak di tempat ini. Dari keturunan pada pendatang inilah sebagian besar penguasa beragam kerajaan Nusantara berasal, tanpa terkecuali Majapahit.
Inilah beberapa bukti dari fakta dan data yang mengungkapkan bahwa sesungguhnya Majapahit adalah Kesultanan Islam yang berkuasa di sebagian besar kawasan yang kini dikenal sebagai Asia Tenggara ini. Sekali lagi terbukti bahwa sejarah itu adalah versi, tergantung untuk apa sejarah itu dibuat dan tentunya terkandung di dalamnya beragam kepentingan. 
Wallahu A’lam Bishshawab

Tidak ada komentar: